peluang usaha di solo

Mengapa dan Bagaimana Memulai Usaha di Solo

  • InCorp Editorial Team
  • 11 Februari 2023
  • 3 reading time

Saat membicarakan menjalankan usaha di Indonesia, provinsi Jawa Tengah tentu menjadi salah satu kawasan favorit bagi investor lokal maupun asing. Sumber daya manusia berkualitas serta mudahnya memperoleh izin usaha menjadi alasan Jawa Tengah, menarik bagi bisnis dan investasi yang ingin memanfaatkan peluang usaha yang tersedia, terutama di Solo.

Di Indonesian 2018 Investment Award, Jawa Tengah diakui sebagai penyedia Pelayanan Satu Pintu Terpadu (PTSP) terbaik di Indonesia dan karenanya banyak investor memanfaatkan peluang inovatif ini.

Oleh karenanya, Solo, kota berpopulasi padat di Jawa Tengah dengan lebih dari 555.000 juta jiwa sebagai penduduknya, juga menjadi tempat investasi menarik yang menawarkan beragam peluang usaha.

Berkat sistem Online Single Submission (OSS), investor juga dapat berinvestasi di properti termasuk hotel, apartemen, fasilitas pendidikan dan rumah sakit.

Selain mengagumi keindahan kota Solo lewat pemandangan asri dan lanskap agrikultur yang kaya, Anda tentu harus mempertimbangkan memanfaatkan peluang usaha yang tersedia di Solo.

Di dalam artikel ini, kami akan meberitahu mengapa dan bagaimana.

Menjelajahi Peluang Usaha di Solo dengan Visa Bisnis

Ada begitu banyak peluang usaha menanti investor lokal dan asing untuk menjelajahi Solo untuk berbisnis di Indonesia. Memilih visa yang tepat untuk memasuki Solo menjadi salah satu langkah awal untuk mulai menjelajah.

Banyak investor akan memilih visa bisnis. Visa bisnis di Indonesia mengizinkan investor untuk menjelajahi peluang usaha di Solo, terutama mereka yang ingin ke Solo untuk jangka waktu pendek setiap kali datang tetapi akan datang secara berkala.

Apa yang dapat dilakukan orang asing dengan visa bisnis di Solo adalah melakukan aktivitas seperti: menghadiri lokakarya dan konferensi, membuat jaringan, bernegosiasi, mengadakan survei pasar, dan menandatangani kontrak mewakili perusahaan induk.

Kegiatan usaha yang menghasilkan uang serta mempekerjakan karyawan dilarang jika Anda memegang visa bisnis.

Bagaimana Mendaftarkan Perusahaan di Solo

Ada tiga jenis badan usaha yang dapat dipertimbangkan orang asing yang ingin melakukan pendaftaran perusahaan di Solo agar dapat berbisnis di Indonesia:

  • Perusahaan lokal (PT)
  • Perusahaan asing (PT PMA)
  • Kantor perwakilan

 

Orang asing yang berbisnis di Indonesia seringnya memilih perusahaan asing. Ini karena PT PMA, yang merupakan singkatan dari Perseroan Terbatas Penanaman Modal Asing adalah jenis badan usaha yang diciptakan untuk orang asing dengan izin kepemilikan asing serta dapat menghasilkan uang.

Proses pendirian PT PMA di Indonesia telah disederhanakan karena adanya implementasi regulasi baru yang mulai berlaku Juni 2018. Untuk mendaftarkan PT PMA di Indonesia, ini yang harus Anda lakukan:

  • Mengikuti Daftar Negatif Investasi, peroleh Akta Pendirian.
  • Memperoleh NPWP dan surat domisili.
  • Lanjutkan dengan pendaftaran PT PMA melalui OSS.
  • Dapatkan Nomor Induk Berusaha untuk memulai operasi bisnis.
  • Berdasarkan jenis kegiatan atau sektor usaha, ajukan izin lain yang diperlukan, seperti izin komersial atau izin operasional.

Bagaimana Cekindo dapat Membantu Anda Memulai di Solo

Cekindo menyediakan gambaran tepat dan jelas tentang aplikasi visa bisnis dan pendaftaran perusahaan di Solo untuk Anda dapat mulai berbisnis di Indonesia.

Kami adalah konsultan berpengalaman dan memiliki keahlian yang dibutuhkan untuk memandu Anda memilih jenis struktur perusahaan yang paling cocok untuk Anda secara efisien dan cepat.

Begitu perusahaan terdaftar dan terinkorporasi di Solo, kami menawarkan paket layanan profesional lengkap, termasuk outsourcing proses bisnis serta layanan hukum untuk mendukung pertumbuhan bisnis.

Karena layanan komprehensif kami, klien kami beragam mulai dari individu, investor, pengusaha startup dan pemilik bisnis kecil maupun menengah yang butuh bantuan memahami hukum dan regulasi saat menjalankan usaha di Indonesia.

Hubungi kami untuk membahas kebutuhan usaha Anda melalui form berikut. 

Daris Salam

COO Indonesia at InCorp Indonesia

With more than 10 years of expertise in accounting and finance, Daris Salam dedicates his knowledge to consistently improving the performance of InCorp Indonesia and maintaining clients and partnerships.

Are you ready to make your
mark in Indonesia?

Get in touch with us.

Lead Form