Home Blog 20 Perusahaan Asing di Indonesia yang Terus Berkembang Pendirian Bisnis | PT PMA | Registrasi Perusahaan 20 Perusahaan Asing di Indonesia yang Terus Berkembang InCorp Editorial Team 15 Agustus 2024 11 reading time Table of Contents Apa itu Perusahaan Asing? Perbedaan Perusahaan Asing, Perusahaan Multinasional, dan Perusahaan Domestik Apa Manfaat Perusahaan Asing bagi Indonesia? Apa Keuntungan Berinvestasi di Indonesia? Bagaimana Cara Mendirikan PMA di Indonesia? Daftar 20 Perusahaan Asing di Indonesia dan Asal Negaranya Dirikan Perusahaan Asing di Indonesia dengan InCorp Indonesia Kehadiran perusahaan asing di Indonesia jadi sebuah bukti bahwa iklim nasional memiliki nilai kompetitif serta potensi dalam pengembangan usaha. Selain itu, keberadaan perusahaan internasional di Indonesia juga memberi dampak positif terhadap meningkatnya lapangan pekerjaan. Apa itu Perusahaan Asing? Perusahaan asing adalah entitas bisnis yang beroperasi di suatu negara, tetapi kepemilikannya dimiliki oleh individu atau badan hukum dari negara lain. Perusahaan asing dapat bergerak di berbagai sektor ekonomi, seperti manufaktur, jasa, teknologi, atau perdagangan. Mereka dapat memiliki cabang, anak perusahaan, atau kantor perwakilan di negara tempat mereka beroperasi. Perusahaan asing seringkali berinvestasi di negara-negara lain untuk memanfaatkan peluang pasar baru, sumber daya alam, tenaga kerja murah, atau untuk tujuan ekspansi global. Mereka harus mematuhi hukum dan peraturan setempat, serta membayar pajak sesuai ketentuan yang berlaku. Perbedaan Perusahaan Asing, Perusahaan Multinasional, dan Perusahaan Domestik Perbedaan antara perusahaan asing dan perusahaan multinasional adalah hal yang penting untuk dipahami. Perusahaan multinasional, meskipun memiliki akar yang berbasis di negara asalnya, telah berekspansi ke berbagai negara dan memiliki operasi yang luas di seluruh dunia. Mereka mendirikan anak perusahaan atau cabang di banyak negara dan seringkali memiliki operasi yang terdiversifikasi di berbagai sektor ekonomi. Perusahaan asing, di sisi lain, mungkin hanya beroperasi di satu negara selain negara asalnya dan mungkin lebih terbatas dalam ruang lingkup operasionalnya. Mereka umumnya kurang terdiversifikasi dibandingkan perusahaan multinasional yang memiliki jaringan global yang luas. Di samping itu, perusahaan domestik juga memiliki perbedaan dengan perusahaan asing. Perusahaan domestik merupakan salah satu bentuk PT yang sudah berdiri dan menjalankan seluruh kegiatan operasional usahanya di dalam negeri, sehingga PT tersebut wajib mengikuti seluruh aturan yang berlaku di dalam negeri. Sedangkan, PT asing telah didirikan di negara lain dengan mengikuti aturan yang berlaku pada negara tersebut. READ MORE:Mendirikan Kantor Perwakilan Perusahaan Asing (KPPA) di Indonesia Apa Manfaat Perusahaan Asing bagi Indonesia? Perusahaan asing yang ada di Indonesia membawa sejumlah manfaat bagi masyarakat. Beberapa manfaat tersebut antara lain: 1. Investasi dan Penciptaan Lapangan Kerja Perusahaan asing seringkali membuka pabrik, kantor, dan fasilitas di Indonesia, yang berarti mereka menginvestasikan modal dan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat setempat. Ini dapat membantu mengurangi tingkat pengangguran dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi di negara tersebut. 2. Transfer Teknologi dan Pengetahuan Ketika perusahaan asing beroperasi di Indonesia, mereka sering membawa teknologi dan pengetahuan baru yang dapat diterapkan dalam industri lokal. Ini dapat meningkatkan kemajuan teknologi dan kualifikasi tenaga kerja di negara tersebut. 3. Meningkatkan Ekspor dan Ekonomi Nasional Kerjasama dengan perusahaan asing dapat membantu Indonesia meningkatkan ekspor produk lokalnya ke pasar global. Ini berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi nasional dan pembangunan industri di dalam negeri. Apa Keuntungan Berinvestasi di Indonesia? Berinvestasi di Indonesia dapat memberikan berbagai keuntungan bagi perusahaan asing maupun investor internasional. Beberapa dari keuntungan berinvestasi di Indonesia meliputi: 1. Pasar yang Besar Indonesia memiliki salah satu populasi terbesar di dunia, sehingga pasar konsumen yang besar dan beragam tersedia untuk produk dan layanan. 2. Sumber Daya Alam Indonesia memiliki kekayaan sumber daya alam seperti minyak, gas alam, batubara, dan tambang lainnya, yang menawarkan peluang investasi dalam sektor energi dan pertambangan. 3. Lokasi Strategis Letak geografis Indonesia yang strategis membuatnya menjadi pintu gerbang penting untuk perdagangan internasional, terutama dalam konteks Asia Tenggara. 4. Kebijakan Investasi Pemerintah Indonesia telah memperkenalkan berbagai insentif investasi dan kemudahan berusaha bagi perusahaan asing, termasuk berbagai jenis izin usaha dan perlakuan pajak yang menguntungkan. Investasi di Indonesia dapat menjadi langkah cerdas bagi perusahaan asing yang ingin memanfaatkan peluang pertumbuhan ekonomi yang dinamis di negara ini. Bagaimana Cara Mendirikan PMA di Indonesia? Prosedur pendirian PMA atau Penanaman Modal Asing di Indonesia dilakukan dengan mendirikan Perseroan Terbatas atau PT yang membutuhkan persetujuan BKPM melalui dokumen izin prinsip. Pendirian perusahaan PMA di Indonesia melalui beberapa tahapan. Berikut adalah penjelasan singkat dari prosedur pendirian PMA di Indonesia 1. Menyiapkan modal usaha Hal pertama yang perlu disiapkan untuk mendirikan PT PMA di Indonesia adalah modal usaha. Sesuai dengan Perka BKPM, pendirian PMA di Indonesia memerlukan modal usaha minimal sebesar 10 miliar di luar tanah dan bangunan per bidang usaha. 2. Menentukan pendiri PMA Berdasarkan UU PT PMA, para pendiri PT PMA harus terdiri atas seorang direksi, seorang komisaris, dan dua pemegang saham di badan hukum PMA. 3. Menentukan lokasi usaha Pendirian PMA harus memperhatikan lokasi dari pendirian PMA, di mana lokasi usaha harus sesuai dengan tata ruang wilayah atau berada di Kawasan Ekonomi Khusus. 4. Melengkapi dokumen persyaratan Berikut adalah beberapa dokumen persyaratan yang harus dilengkapi dalam mengajukan pendirian PT PMA : Persetujuan nama perusahaan Izin Pokok (BKPM Persetujuan) Akta Perusahaan Pengesahan Badan Hukum (SK Kehakiman) Surat Keterangan Domisili NPWP Perusahaan Nomor Induk Berusaha (NIB) 5. Mengajukan perolehan izin prinsip Pendirian PMA wajib untuk memiliki dokumen perizinan berupa izin prinsip, izin investasi, pendaftaran penanaman modal atau izin lainnya yang masih berlaku dengan mencantumkan NIB. Daftar 20 Perusahaan Asing di Indonesia dan Asal Negaranya InCorp memiliki daftar 20 perusahaan asing atau PMA terkemuka yang ada di Indonesia dan asal negaranya, antara lain: 1. Unilever Unilever merupakan perusahaan dari Belanda yang melakukan ekspansi ke lebih dari 100 negara, termasuk Indonesia. Perusahaan asing di Indonesia ini berdiri pada tahun 1930-an. Saat ini, Unilever memiliki kapitalisasi pasar sebesar $121,8 miliar terhitung pada Agustus 2022. Di Indonesia sendiri, Unilever telah berdiri sejak tahun 1933 di bawah nama Lever Zeepfabrieken N.V. Pergantian nama perusahaan menjadi PT Unilever Indonesia Tbk resmi dilakukan pada 1998 dan memiliki lebih dari 6.000 karyawan. READ MORE:Mendirikan Perusahaan Bagi Investor Asing di Semarang: PT PMA, Perusahaan Lokal, atau Kantor Perwakilan?Mempersiapkan Perjanjian Perusahaan Patungan di Indonesia 2. HM Sampoerna Liem Seeng Tee yang merupakan imigran Cina datang ke Indonesia dan mendirikan perusahaan HM Sampoerna pada tahun 1913. Awalnya perusahaan rokok ini bersifat rumahan dan terus berkembang sebagai salah satu perusahaan rokok terbesar di Indonesia. Di tahun 2005, Phillip Morris International membeli saham perusahaan ini sebesar 97. Hal tersebut membuat HM Sampoerna jadi salah satu perusahaan asing di Indonesia 3. Astra International Astra International terkenal sebagai salah satu perusahaan asal Indonesia yang bergerak di banyak bidang. Mulai dari industri, layanan keuangan, hingga informasi teknologi. Namun, tahukah Anda jika Astra kini merupakan perusahaan asing di Indonesia? Saat ini, Jardine Matheson merupakan salah satu shareholder dengan kepemilikan saham tertinggi di perusahaan. Konglomerat asal Inggris tersebut memiliki 50.1 persen saham di Astra Internasional. Namun, direksi perusahaan tetap dikelola oleh Prijono Sugiarto sebagai CEO. READ MORE:Bagaimana Cara Mendaftarkan Perusahaan Asing sebagai PT PMA di Indonesia? 4. Google Meskipun Singapore merupakan kantor pusat Google di Asia, perusahaan raksasa di dunia teknologi ini memiliki kantor cabang di Indonesia. Berlokasi di Kebayoran Baru, pendirian kantor cabang ini dilakukan demi mengatasi masalah perpajakan yang juga bisa Anda jadikan acuan untuk meningkatkan keuntungan dalam menjalankan perusahaan. 5. Marriott International Sebagai perusahaan di bidang perhotelan, Marriot International merupakan nama yang sangat populer dan telah memiliki cabang di lebih dari 100 negara. Sebagai perusahaan asing di Indonesia, Marriot International menawarkan beragam layanan hotel, mulai dari akomodasi mewah hingga fasilitas dengan ramah biaya sesuai kebutuhan. 6. Maybank Memiliki 45,000 karyawan dari 2.400 kantor yang berada di 20 negara, Maybank merupakan salah satu bank terbesar di Asia Tenggara. Hal tersebut terlihat dari kapitalisasi pasar dan aset yang ada pada perusahaan luar negeri di Indonesia satu ini sebagai salah satu perusahaan penanaman modal asing (PMA) atau PT PMA. READ MORE:9 Hal yang harus Dihindari Investor Asing dalam Proses Registrasi Perusahaan di Indonesia (PT PMA) 7. Medco Energi Minyak dan gas merupakan salah satu industri besar dan stabil di Indonesia; Medco Energi merupakan pemain utama dalam industri tersebut. Encore Energy Pte Ltd. merupakan pemilik saham terbesar dengan persentase 50.7 persen sehingga membuat Medco Energi sebagai perusahaan asing di Indonesia. 8. Toyota Toyota tetap lanjut berkembang di Indonesia. Hal tersebut dibuktikan melalui penunjukkan presiden direktur lokal pertamanya pada bagian manufaktur. Kehadiran direksi lokal meningkatkan fokus perusahaan luar negeri di Indonesia ini untuk meraih pasar lokal sesuai kebutuhan. 9. L’Oreal L’Oreal merupakan perusahaan luar negeri di Indonesia dengan dua divisi operasional. Perusahaan kosmetik asal Prancis ini memiliki divisi marketing dan distribusi. Selanjutnya, L’Oreal juga memiliki divisi yang berada di bidang manufaktur. membuat perusahaan ini memiliki kontrol penuh terhadap produk yang dijual di Indonesia. READ MORE:Bagaimana Memperoleh Nomor Pendaftaran Perusahaan? 10. Exxon Mobil Untuk entitas bisnis lainnya yang punya reputasi yang kuat dalam industri minyak dan gas di dunia adalah Exxon Mobil. Di Indonesia sendiri, perusahaan ini telah berdiri lebih dari 100 tahun lalu dan berhasil stabil untuk memiliki pendapatan lebih dari ratusan miliar. 11. Adidas Adidas terus memperluas keberadaannya di dunia, termasuk di Indonesia. Indonesia adalah salah satu pasar paling menjanjikan di Asia Tenggara. Perjalanan perusahaan ini di Indonesia dimulai pada tahun 1970-an, dan sejak saat itu, Adidas telah mengukuhkan posisinya di pasar aksesori olahraga negara ini. 12. Nestlé Ekspansi Nestlé di Indonesia merupakan kisah keberhasilan yang luar biasa, didorong oleh komitmennya terhadap kualitas produk, pemahaman pasar, dan praktik berkelanjutan. Pertumbuhan berkelanjutan perusahaan ini dan dampak positifnya pada industri makanan Indonesia menunjukkan kemampuannya untuk beradaptasi dengan kebutuhan lokal dan berkontribusi pada pembangunan negara. 13. Samsung Samsung Electronics, perusahaan elektronik multinasional yang berkantor pusat di Korea Selatan, telah menciptakan dampak signifikan di Indonesia – salah satu pasar terbesar dan paling padat penduduk di Asia Tenggara. Pertumbuhan perusahaan ini di wilayah ini merupakan hasil dari investasi strategis, penawaran produk inovatif, dan dedikasi untuk memahami preferensi konsumen lokal. READ MORE:Perusahaan Asing Bisa Sewa Gudang di Indonesia: Panduan Anda8 Cara Mengisi Deskripsi Data Perusahaan di OSS 14. Nike Nike, Inc. adalah perusahaan multinasional Amerika yang terkenal yang mendesain dan menjual sepatu olahraga, pakaian, peralatan, dan aksesori. Perusahaan ini berhasil mengukuhkan kehadirannya di Indonesia, yang merupakan negara keempat terpadat di Asia Tenggara. Kesuksesan Nike di wilayah ini dapat dikaitkan dengan sejumlah pencapaian penting dan inisiatif strategis yang telah dilaksanakan selama bertahun-tahun. 15. Microsoft Microsoft Corporation, perusahaan teknologi multinasional yang berbasis di Amerika Serikat, telah memberikan dampak substansial di Indonesia – salah satu pasar terbesar dan paling padat penduduk di Asia Tenggara. Keputusan perusahaan ini untuk berkembang di Indonesia didorong oleh investasi strategis, penawaran produk inovatif, dan dedikasi untuk memahami kebutuhan konsumen lokal. 16. Procter & Gamble (P&G) Procter & Gamble merupakah perusahaan asal Amerika Serikat yang menawarkan berbagai produk konsumen global, seperti produk rumah tangga atau perawatan pribadi yang terkenal di antara masyarakat Indonesia maupun dunia. Ekspansi P&G ke wilayah Indonesia sendiri telah dimulai sejak tahun 1930 melalui impor produk margarin. Hingga saat ini, P&G memiliki 23 merek dengan nilai penjualan global sebesar lebih dari USD 1 miliar. 17. Coca Cola Coca cola merupakan salah satu merek dengan penyebaran produk paling luas secara global. Berasal dari Amerika Serikat, perusahaan ini mulai memperluas produksinya ke Indonesia sejak tahun 1927. Saat ini, Indonesia melakukan produksi coca cola di bawah perusahaan Coca Cola Europacific Partners atau sebelumnya dikenal dengan Coca Cola Amatil Indonesia. 18. Pfizer Pfizer Inc., perusahaan farmasi terbesar di dunia yang berasal dari Amerika Serikat, bergerak dalam produksi serta pengembangan obat maupun vaksin untuk berbagai macam disiplin medis, seperti imunologi, onkologi, kardiologi dan endokrinologi. Pfizer memperluas pasarnya di Indonesia sejak tahun 1969 dengan hanya 11 karyawan untuk mendukung operasional perusahaan. Saat ini, Pfizer Indonesia memfasilitasi proses manufaktur berbagai jenis obat medis untuk kebutuhan dalam negeri maupun negara-negara di kawasan Asia Tenggara. 19. Sony Sony Corporation adalah perusahaan multinasional asal Jepang yang ada di Indonesia sejak tahun 1995 dengan mendirikan PT Sony Indonesia. Sony dikenal sebagai salah satu raksasa perusahaan bidang elektronik yang kini juga memiliki beberapa produksi lainnya, seperti film, musik, hingga video game. 20. General Electric (GE) General Electric merupakan perusahaan konglomerat global asal Amerika yang bergerak di bidang aviasi, kesehatan, serta energi terbarukan yang memiliki salah satu cabang usaha di Indonesia. Kehadiran General Eletric di Indonesia terbukti dari banyaknya kontribusi perusahaan tersebut terutama pada pembangunan inftrastruktur dan teknologi di Indonesia, termasuk sektor energi, kesehatan dan transportasi. Dirikan Perusahaan Asing di Indonesia dengan InCorp Indonesia Tidak hanya sebagai referensi, dua puluh perusahaan yang masuk ke dalam daftar tersebut merupakan kompetitor dalam pengembangan bisnis di Indonesia. Kesuksesan yang terlihat merupakan salah satu bentuk betapa menguntungkannya dalam melakukan investasi asing di Indonesia. Dalam mendirikan dan mengoperasikan bisnis asing di Indonesia, InCorp siap untuk membantu Anda dengan solusi bisnis yang efisien, cepat, dan dapat dipercaya. Layanan kami tersebar mulai dari pendaftaran perusahaan hingga perekrutan, proses payroll, dan serviced office di Indonesia. Read Full Bio Daris Salam COO Indonesia at InCorp Indonesia With more than 10 years of expertise in accounting and finance, Daris Salam dedicates his knowledge to consistently improving the performance of InCorp Indonesia and maintaining clients and partnerships.